Mau Alexa Ramping? Rajinlah Posting!

Meski terdapat polemik tentang keabsahan akan kredibilitas ranking di Alexa, namun tidak dapat dipungkiri, bahwa Alexa rank tetap menjadi parameter andalan bagi para advertise untuk menanamkan iklannya di sebuah website tertentu. Makin ramping posisi rangking di Alexa, makin mudah pula situs tersebut mendapatkan jalur iklan mandiri.

Jikalaupun masih dipermasalahkan tentang ranking tersebut, paling tidak situs dengan alexa yang ramping tetap lebih dianggap menarik bagi para visitor. Maka wajar jika hingga sekarang pun banyak admin situs dan blogger saling berlomba-lomba untuk menempati ranking teratas dalam alexa ini. Lalu melakukan cara-cara agar optimasi blog menjadi lebih baik.

Dalam blog tutorial blogging inipun telah beberapa kali mengupas soal alexa dan posisi rangkingnya. Salah satunya adalah pengalaman admin dalam mengoptimasi blog dengan hasil yang cukup lumayan. Tidak sampai 2 bulan, blog telah mendapatkan ranking yang cukup ramping. Selengkapnya silakan simak Alexa Rank Meluncur Drastis dalam 21 Hari.

Kemudian setelah beberapa bulan berjalan, hingga bulan Januari ini, admin selalu mengutamakan untuk senantiasa update artikel. Dalam sehari tercatat paling tidak 2-3 artikel berhasil dibuat. Sehingga total dalam 3 bulan terakhir, postingan bertambah sebanyak 190-an artikel. Dan bagaimana hasilnya setelah 3 bulan berjalan, terhitung sejak bukan November 2015 hingga Januari 2016 ini?
Hasilnya cukup lumayan. Bisa terdongkrak beberapa sap, hingga memasuki area alexa dalam hitungan ratusan ribu saja dalam posisi global rank. Untuk lebih detailnya, silakan simak gambar berikut.
cara menaikkan alexa rank dengan rajin update postingan
Screenshot gambar di atas diambil pada tanggal 28 Januari 2016. Dan terlihat telah mendapatkan peningkatan yang lumayan baik. Yaitu meningkat hingga 14 jutaan hanya dalam waktu 3 bulan berjalan.
Artikel lainnya Perkecil Rangking Blog dengan Cara Klaim di Alexa.
Hal ini menunjukkan, bahwa terdapat korelasi positif antara konsistensi update postingan dengan rangking di Alexa. Makin sering update, Alexa rank pun makin naik. Terlepas bahwa masih ada beberapa faktor lain yang dapat mempercepat kenaikan Alexa rank ini. Namun secara pasti, update postingan secara rutin dan konsisten tetap memberikan pengaruh paling baik untuk menaikkan Alexa rank ini.

Maka tidak ada salahnya, jika sahabat blogger juga melakukan optimasi blog dengan cara terus update artikel setiap harinya.
Artikel terkait Bacaan Wajib : Cara Menaikkan Peringkat Alexa Rank.
Baik, sementara saya cukupkan ulasan ini. Semoga bermanfaat dan saya sangat berterima kasih apabila rekan-rekan blogger mau untuk membagi pengalamannya seputar Alexa rank ini. Terima kasih.

4 comments